MEDIASATU.CO, Politik – Jadwal pembahasan persiapan dan kesiapan pemilihan umum (pemilu) 2024 yang telah dijadwalkan akan digelar Rabu (6/10/20221) kembali ditunda.
Hal itu menyusul adanya surat penundaan dari Mendagri. Disadur dari Media Indonesia, penundaan tersebut dikarenakan Mendagri Tito Karnavian menghadiri rapat intern yang dipimpin oleh presiden di istana negara, Jakarta.
“Hal tersebut tertuang dalam surat permohonan penundaan yang dkirimkan Mendagri pada pimpinan Komisi II DPR RI pada Selasa (5/10/2021), “ kata Komisioner KPU RI Pramono Ubaid Tanthowi Rabu (6/10/2021).
Lanjut Pramono mengatakan belum ada informasi mengenai penjadwalan ulang rapat tim persiapan pemilu 2024.
“KPU RI, dalam posisi menunggu undangan dari Komisi II DPR RI terakait pembahasan lanjutan, “ terangnya.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD mengatakan pemerintah memilih tanggal 15 Mei sebagai jadwal pelaksanaan pemilihan umum presiden dan pemilihan legislatif pada 2024.
Keputusan itu diambil dalam rapat yang dilakukan oleh Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin bersama sejumlah menteri yang digelar Senin (27/9/2021.(*)